Antusias Masyarakat Kunjungi Stan Poltekad Pada Pameran Alutsista Pesta Rakyat HUT TNI Ke-79
Jakarta, Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar “Pesta Rakyat” dalam rangka menjelang hari ulang tahun (HUT) ke-79 sejak Sabtu hingga Minggu, (21-22 /09/ 2024 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat. Kegiatan itu membuat ribuan masyarakat tumpah ruah di sekitaran Monas. Salah satu daya tarik “Pesta Rakyat” ini adalah pameran alat utama sistem senjata (alutsista) TNI.
Dalam kegiatan tersebut, Politeknik Angkatan Darat (Poltekad) turut serta mendukung kegiatan pameran yang tergabung dengan Stan pameran Kodiklat TNI AD yg menampilkan beberapa produk Litbanghan dan tugas akhir Mahasiswa Poltekad diantara nya mortir kaliber 81 mm mengunakan modul PCP dan senjata penangkap Drone berbasis Pneumatik.
Masyarakat begitu antusias tentang keberadaan Poltekad baik tentang produk-produk pameran maupun tentang sistem pendidikan di Poltekad. Pada kegiatan tersebut, juga dihadiri oleh Komandan Poltekad, Brigjen TNI Dr. Triadi Murwanto, S.E., M.M. untuk memonitor dan melihat langsung pelaksanaan pameran.